Seekor lumba-lumba menabrak punggung Seseorang
Saat hendak menyelam, ia merasa ada yang tidak beres. Ternyata benar, seekor lumba-lumba menabrak punggungnya. Enzo sempat mengira lumba-lumba itu ingin mengajaknya bermain namun mamalia laut ini memberi sebuah kode.
Lumba-lumba itu lalu menyelam
Enzo pun mengikutinya.
Setelah mencapai kedalaman 12 meter, rupanya terdapat seekor lumba-lumba lain yang terperangkap di jaring yang ditinggalkan begitu saja.
Enzo dengan sigap meminta putrinya untuk mengambil pisau agar bisa memotong jaring tersebut.
Setelah beberapa menit, mereka berdua berhasil membebaskan lumba-lumba tersebut. Dengan kekuatan yang masih tersisa, lumba-lumba tadi berhasil muncul ke permukaan dan berteriak "layaknya seorang manusia" (Enzo menjelaskannya sendiri).
Perlu diketahui, seekor lumba-lumba mampu bertahan di kedalaman selama 10 menit sebelum akhirnya tenggelam.
Mengingat baru saja terbebas, lumba-lumba yang tampak tercengang ini lalu dikendalikan olen Enzo, Rosanna, dan lumba-lumba lainnya.
Kemudian kejutan pun datang: Lumba-lumba jantan mengerubungi mereka, berhenti di depan Enzo, dan menyentuh wajahnya (seperti mencium)…tanda untuk berterima kasih.
Para lumba-lumba ini pun lalu pergi.
Pada sebuah acara, Enzo menyimpulkan "Hingga manusia bisa menghormati dan belajar dari dunia binatang, barulah ia bisa paham kodrat sejatinya di planet kita ini".
Posting Komentar untuk "Seekor lumba-lumba menabrak punggung Seseorang"